Loading...

Makan Tomat Sebiji Sehari, Jauhkan Wanita Dari Kanker Payudara



Sebuah penelitian yang dilansir dari huffingtonpost.com telah berhasil menemukan fakta menarik terkait dengan kanker payudara.

Penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism ini menemukan bahwa tomat dapat membantu meningkatkan kadar hormon yang berperan penting dalam metabolisme lemak dan gula yaitu hormon adiponektin. Hal ini ternyata juga dapat berdampak pada penurunan resiko kanker payudara bagi perempuan.

"Dengan peningkatan metabolisme hormon adiponektin, maka gula dan lemak Anda tidak disimpan dalam tubuh sehingga membuat Anda obesitas. Sebagaimana diketahui bahwa obesitas menjadi faktor utama meningkatnya produksi sel kanker payudara. Sehingga makan tomat bisa menjadi sahabat wanita dalam mencegah kanker," jelas Adana Llanos, Ph.D, salah seorang peneliti dari Rutgers University.

"Ada banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan dari mengonsumsi buah tomat. Selain meningkatkan hormon adiponektin, tomat mengandung berbagai vitamin, mineral, dan zat phytochemical seperti lycopene yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh para perempuan. Semua zat ini dapat menghalau radikal bebas penyebab rusaknya sel tubuh," lanjutnya. "Oleh karena itu tidak ada salahnya jika Anda mulai banyak mengonsumsi tomat saat ini."

Lebih lanjut, penelitian ini melibatkan 70 perempuan yang sedang mengalami pasca menopause yang mempunyai resiko terkena kanker payudara. Para peneliti menemukan bahwa setelah mereka intens mengonsumsi tomat selama 10 minggu, kadar adiponektin di dalam tubuh mereka meningkat sebanyak 9%.

(Sumber:merdeka.com)



Demikianlah Artikel Makan Tomat Sebiji Sehari, Jauhkan Wanita Dari Kanker Payudara

Sekian Arti Dunia Makan Tomat Sebiji Sehari, Jauhkan Wanita Dari Kanker Payudara, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Arti Dunia kali ini.

Anda sedang membaca artikel Makan Tomat Sebiji Sehari, Jauhkan Wanita Dari Kanker Payudara dan artikel ini url permalinknya adalah https://artidunia66.blogspot.com/2017/07/makan-tomat-sebiji-sehari-jauhkan.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Previous
Next Post »